Kereta api merupakan alat transportasi paling difavoritkan saat ini. Karena jalan kereta api biasanya bebas hambatan. Bahkan mobil, motor, truk, dan kendaraan lain yang ada di jalanan akan mengalah untuk kereta api. Kereta api pun jalannya cukup cepat, meski di beberapa waktu akan berhenti di setiap stasiun yang ada, namun itu pun hanya sebentar.
Banyak negara di dunia ini yang menjadikan kereta api sebagai transportasi utamanya. Karena itu mereka pun membangun jalur rel kereta api yang memadai, meski harus membelah perbukitan dan di dekat sungai atau lautan sekalipun.
Berikut adalah 5 Jalur Kereta Api Terindah Di Dunia :
1. Tunnel of Love, Ukraina
Terowongan kereta api berbeda dari umumnya. Seluruh permukaannya ditutupi dedaunan lebat berwana hijau. Saat melewatinya Anda pasti akan merasa damai dan tenteram. Terowongan ini panjangnya sekitar 3 km, dan berada di sebuah hutan lebat dekat dengan kota Klevan.
2. Gunung Rocky, Kanada
Pemandagan di sekitar rel kereta api ini memang luar biasa, terlebih saat musim dingin tiba. Salju-salju yang turun memenuhi seluruh permukaan jalanan dan pohon-pohon cemara raksasa yang ada di sana.
3. The Flam Line, Norwegia
Jalur kereta api berada di sebuah lembah pegunungan. Anda akan melihat pemandangan indah pegunungan yang ada di sana dan juga sungai biru yang mengalir di dekatnya.
4. Gyeoghwa, Korea Selatan
Berjalan di salah satu jalur Stasiun Gyeonghwa, Korea Selatan, Anda akan menemukan jejeran pohon sakura yang tumbuh subur. Jika Anda sangat ingin melihatnya, Anda harus datang ke sana saat musim semi ketika bunga sakura sedang mekar-mekarnya. Pemandangannya sangat cantik, bukan?
5. Los Angeles, Amerika Serikat
Jalur kereta api ini memang luar biasa karena berdekatan dengan lautan. Di sebelahnya pun terdapat hutan lebat yang sangat hijau. Dua pemandangan indah yang bisa Anda rasakan sekaligus dan naik kereta api di sana.
EmoticonEmoticon